sumber gambar : instagram pembatik_kemendikbud
Metro-09/10/2023. Perkembangan teknologi informasi yang semakin pesat di era globalisasi saat ini tidak bisa dihindari lagi pengaruhnya terhadap dunia pendidikan. Untuk menjawab tantangan perkembangan teknologi tersebut maka PUSDATIN Kemendikbudristek kembali mempersembahkan : PembaTIK 2023 dengan Tema : Menguatkan Ekosistem Digital Pendidikan dengan Berkarya dan Berbagi untuk Mewujudkan Merdeka Belajar.
PembaTIK sendiri merupakan peningkatan kompetensi pendidik dalam kegiatan Belajar, Mengajar dan Berkarya untuk mendukung terciptanyaInovasiPembelajaran dalam Implementasi Kurikulum Merdekadengan mengedepankan Pemanfaatan Platform Teknologi.
Dalam pelaksanaan pada tahun 2023 ini berdasarkan laporan kepala PUSDATIN KEMENDIKBUD RISTEK bapak Hasan Chabibie telah dimulai sejak bulan Juli. Seperti Program pembatik tahun sebelumnya terdapat beberapa level yang harus dilewati oleh setiap peserta mulai dari level literasi, level implementasi, level kreasi dan yang terakhir yaitu level berbagi dan berkolaborasi. Jumlah peserta pada tahun 2023 ini mencapai 79.919 orang guru dan tenaga kependidikan untuk setiap level akan ada penilaian dan tugas akhir yang mana selama proses ini akan dipilih peserta terbaik di setiap levelnya hingga tersisa 30 peserta terbaik dari setiap provinsi untuk belajar berbagi dan berkolaborasi di level 4.
Kegiatan pertama yang dilakukan pada level 4 berbagi dan berkolaborasi ini PUSDATIN Kemendikbud RISTEK mengadakan kuliah umum yang tujuannya untuk memperkuat wawasan keilmuan serta penguasaan substansi bagi para sahabat teknologi. Terdapat beberapa narasumber yang nantinya dapat berbagi ilmu dan pengalaman dalam meningkatkan kompetensi guru di era globalisasi.
Materi pertama pada kuliah umum pembatik 2023 disi oleh seorang motivator yaitu bapak Lenang Manggala yang berbagi cerita tentang bagaimana cara membangun mindset inivator dalam ekosistem digital pendidikan. Harapannya setelah mendengarkan praktik baik dan pengalaman dari Bapak Lanang ini mindset para sahabat teknologi ini tertanam dengan kuat dalam berinovasi menciptakan pembelajaran di tengah ekosistem digital pendidikan.
Gambar: Pemateri Bapak Uwes Anis C.
Materi kedua diisi oleh seorang pakar teknologi pendidikan yaitu Bapak Dr. Uwes Anis C. yang berbagi praktik baiknya dalam Pemanfaatan platform Digital yang membelajarkan. Pada kesempatan ini Bapak Uwes memberikan tips-tipsnya dalam memanfaatkan platform yang membelajarkan karena saat ini banyak sekali guru yang mencret / mengakses platform tanpa mengetahui bahwa itu semua membelajarkan atau tidak.
Sahabat Teknologi merupakan perpanjangan tangan dari Pusdatin dalam rangka mensosialisasikan program PembaTIK kepada guru yang ada di daerah masing-masing maka pada kuliah umum ini Pusdatin juga mengundang pemateri yaitu Ibu Sherly Anavita Rahmi untuk membagikan tipsnya tentang bagaimana menjadi seorang komunikator digital, seorang kolaborator dan publik speaking yang baik .
#BLPTKemendikbudristek
#MerdekaBelajar
#PembaTIK2023
#SahabatTeknologiKemendikbudristek
#PlatformMerdekaMengajar
Oleh: Restu Ramadani, S.Pd., Sahabat Teknologi Lampung, Guru SMP Cahaya Bangsa Metro
0 komentar:
Posting Komentar